Halaman Dpan





Terjemahan:

Català
中文 / Zhōngwén
Deutsch
English
Español
Français
Italiano
日本語 / Nihongo
Português
Romãnã

                                        

Halaman lain:

Modul

Peta Situs

kata kunci

Kontak

Dokumen yg berguna

link berguna

METODE MENDENGAR UNTUK MEMPELAJARI
BAHASA LISAN (TIDAK TERTULIS)

oleh Phil Bartle, PhD

diterjemahkan oleh Nanang E.S.


Pernahkan anda bekerja untuk masyarakat dimana anda tidak menggunakan bahasa?

Ini adalah metode, terdiri dari beberapa tips dan teknik, yang digunakan ketika anda mempelajari bahasa tidak tertulis, atau ketika anda ingin cara yang tidak sebagaimana lazimnya, tapi efektif untuk mempelajari bahasa tertulis, dengan mempelajari bagaimana mengucapkan dan memikirkannya sebelum belajar bagaimana cara membacanya.

Metode ini dirancang untuk mempelajari bahasa dalam suatu budaya yang mungkin baru anda jumpai, dimana anda berinteraksi sehari-hari dengan penduduk setempat yang sekaligus bisa menjadi guru atau informan anda.

1. Putuskan untuk belajar:

Hal pertama adalah memutuskan bahwa anda ingin menggunakan metode ini, dan menyelesaikannya dalam tiga bulan. Metodenya tidak sulit; bahkan mudah, tapi ini butuh konsistensi yang terus menerus dan keputusan untuk menyelesaikannya sampai selesai.

Baca semua tulisan di bawah, dan pastikan anda ingin menggunakannya. Keputusannya ada di tangan anda. Buatlah pilihan sendiri.

2. Rancang dalam tiga bulan:

Waktu yang optimal adalah sembilan puluh hari berturut-turut. Anda hanya butuh waktu lima sampai lima belas menit setiap hari, bisa dijeda antara dua hingga tiga sesi per hari dengan setiap sesinya antara dua hingga empat menit saja.

Menggunakan metode ini tidak butuh waktu yang banyak dan tidak menyita waktu kerja atau waktu istirahat anda.

3. Tujuan akhir adalah kecakapan atau kefasihan:

Metode ini akan membantu anda fasih dalam berbahasa. "Dengan Fasih" berarti anda mampu memikirkan dan menggunakan bahasa.

Pada tahap awal, bukan berarti anda akan memiliki segudang kosa kata, tapi akan memberi anda cara untuk mengumpulkan kosa kata dar suatui bahasa, seperti yang pernah anda lakukan (dan masih melakukannya) dalam bahasa anda yang sebenarnya/bahasa ibu.

4. Gunakan alur pembelajaran yang telah terdapat di dalam akal anda:

Walaupun anda bukan lagi seorang bayi (atau pada usia dimana anda belajar bicara), anda bisa mengambil pengalaman dari cara anda mempelajari bahasa anda yang pertama (bahasa ibu), gunakan trik psikologis dan khayalan sekarang untuk hasil yang akan anda peroleh.

Dasar dari trik psikologi ini adalah dengan "belajar seperti bayi belajar bicara."

5. Ingat bahasa anda yang pertama:

Bagaimana anda saat ini bisa mengambil manfaat dari belajar bicara ketika anda masih bayi?

Cara anda belajar bagaimana cara bicara adalah berbeda dalam banyak hal dengan cara belajar bahasa kedua/baru yang ingin anda pelajari, khususnya apabila anda mempelajarinya di sekolah. Juga, kepintaran dan kegugupan kita memang dirancang untuk mempelajari cara bahasa ibu. Akan kelihatan aneh bahwa kita akan mempelajari bahasa baru tanpa terlebih dahulu sempat mempelajari alur yang telah terancang di dalam diri kita ketika kita pertama kali belajar bicara.

Ingat setiap hal tentang bagaimana anda mempelajari bahasa baru anda di sekolah. Bagaimana sebaiknya mengambil manfaat tentang bagaimana cara anda belajar bicara ?

Apakah dulu anda belajar bagaimana cara menulis sebelum anda belajar bagaimana cara mengucapkan kata? Apakah pertama-tama dulu anda menghafal kosa kata yang banyak? Apakah dulu anda khawatir tentang bagaimana bunyi pengucapan yang bagus untuk setiap kata, sebelum menggunakanya untuk mendapat sesuatu yang anda inginkan? Apakah dulu anda menghafal arti kata yang tidak akan digunakan atau dibutuhkan langsung? Apakah dulu anda belajar aturan baku tentang tata bahasa sebelum menggunakan aturan itu? Jawabnya: Tidak.

Seberapa berat dan membosankan cara anda belajar bahasa baru di sekolah? Maukan anda belajar bahasa baru tanpa: buku, membaca, menulis, aturan tata bahasa, mengingat catatan yang panjang, dan ujian?

Metode ini mungkin bisa menjawab hasrat anda.

6. Pertama sekali adalah mengikuti (mengulang ucapan):

Anda tidak bisa kembali ke masa lalu, dan anda tidak akan pernah lagi menjadi orang yang berumur satu atau dua tahun lagi, jadi anda tidak akan bisa dengan tepat meniru cara belajar bicara. Walaupun anda tidak bisa meniru, anda bisa mengikuti

Metode ini memberikan anda bukti psikologis yang menunjukkan setiap pengalaman yang anda miliki dalam hidup anda adalah bekal yang tanpa disadari di ingatan anda. Kadang-kadang itu bisa diingat kembali melalui hipnotis. Apa saja yang ingin anda ingat dari metode belajar sendiri yang anda gunakan ketika anda pertama kali belajar bicara.

7. Metode Psikologi:

Metode ini digunakan dalam mempelajari alur-alur yang tertanam dalam ingatan anda sebagaimana mempelajari bagaimana bicara dan mengingat kembali untuk digunakan untuk membantu dalam mempelajari bahasa lain.

Kemampuan belajar memiliki dasar psikologi dalam pembentukan genetika kita yang telah berkembang lebih dari jutaan tahun melalui proses pemilihan kelompok teratas dari hewan menyusui, kita memiliki kemampuan untuk mengembangkan bahasa.

8.Anda sesuatu untuk anda lupakan:

Mungkin mengherankan bagi anda bahwa ketika anda belajar bagimana cara bicara, anda ditunjukkan apa yang tidak boleh disebut. Ketika orang di sekitarmu menanggapi positif sejumlah ucapan, dan ucapan lainnya menanggapi negatif, ucapan-ucapan yang dapat diterima melekat dalam ingatan anda. Anda mempelajari apa yang harus tidak diucapkan. Ingat semua ucapan yang anda ucapkan ketika masih bayi, anda diajar bahwa sejumlah ucapan tidak bisa dimengerti atau mungkin tidak ada artinya.

Sekarang anda belajar bahasa baru, anda akan belajar menyebut benda, atau membuat ucapan yang telah anda pelajari sebelumnya, apa saja yang tidak boleh diucapkan.

Untuk memulai, ini akan membantu jika anda mengenal bahwa anda tidak harus mempelajari sejumlah tabu (larangan terhadap pemakaian sejumlah ucapan) yang telah anda pelajari sebelumnya.

Ini seperti grafik pada sebuah rekaman. Setiap grafik itu itu menggambarkan isi masing-masingnya, dan gerakan pemutar rekaman terdorong bergerak turun naik dalam menanggapi variasi tinggi rendah grafik. Sejak itu anda paham apa ucapan yang tidak perlu diucapkan ketika anda belajar bicara, untuk anda pelajari bahasa lain sekarang, anda harus melakukan ucapan yang telah anda pelajari dulu bahwa anda tidak akan melakukannya.

9. Pengucapan; Mulai seperti bayi:

Untuk mulai belajar bagaimana menghindari kata yang tidak perlu untuk diucapkan, mulai dengan membuat semua jenis ucapan dengan mulut anda.

Biarkan semua ucapan yang mungkin anda anggap sebagai sesuatu kasar, vulgar, aneh, atau tidak sopan (ataupun ucapan-ucapan janggal lainnya).

10. Gunakan "Shower" anda:

Ketika anda mulai berlatih, anda mungkin merasa malu. Ini tidaklah aneh, karena anda akan masuk ke kebiasaan yang anda pelajari (tanpa disadari dan disengaja selayaknya anak kecil), kebiasaan yang tidak bisa dipahami.

Penyelesaiannya adalah, pada awal belajarlah sendiri (misal dalam kamar mandi atau waktu jalan-jalan sendirian), hingga anda bisa mengikuti sendiri, membuat suatu ucapan ketika mendengarkan orang lain.

11. Fungsi sosiolinguistik dari "tertawa"

Ketika anda melakukan beberapa ucapan-ucapan ini, mungkin anda menjadi ingin tertawa terkikik. Itu adalah suatu indikator penting. Ahli sosiologi telah menemukan bahwa tertawa adalah suatu kebiasaan untuk mengurangi ketegangan sosial.

Tertawa anda adalah alat untuk mengurangi rasa malu. Itu juga indikator sosiologis yang menunjukkan bahwa anda menampakkan rasa malu anda.

12. Bersikap biasa saja untuk berucap aneh:

Maka, tetap belajar sampai anda merasa tidak lagi butuh tertawa sendiri. Kemudian berlatihlah dengan teman dekat atau teman yang biasa dipercaya, lakukan terus hingga anda kembali merasa tidak butuh tertawa. Pada akhirnya, anda bisa mencobanya dengan kenalan atau kolega, selain teman dekat atau teman yang bisa dipercaya. Anda mungkin ingin menjelaskan kenapa mengucapkan kata-kata itu, teman anda mungkin akan keheranan bahwa apa yang keluar dari mulut anda kedengarannya tidak dapat diterima/ dimengerti.

Tujuan anda adalah menjadi bisa membuat ucapan asing tanpa harus merasa malu.

Mungkin akan mengejutkan untuk dipelajari bahwa jika anda secara fisik bisa bicara dalam suatu bahasa, maka secara fisik juga mampu melakukan semua ucapan bahasa lain.

Setiap rintangan pengucapan yang anda temui mungkin menurut anda adalah masalah psikologis dari pada masalah fisiologis. Maka, anda harus memperhatikan aspek psikologi dalam mempelajari suatu bahasa seperti dalam metode ini.

13. Jangan berangan-angan tentang kosa kata yang banyak:

Ingat bahwa kecakapan yang dituju tidak serta merta seperti bahasa ibu dalam hal tingkat pemahaman dan tingkat kemampuan. Kecapakan di sini berarti kemampuan untuk mengoperasikan, berkomunikasi atau melakukan interaksi sosial melalui bahasa.

Anda bisa menyelesaikan ini dalam tiga bulan dan dengan kosa kata hanya sekitar tiga ratusan, tapi kata-kata itu bisa anda gunakan dalam percakapan sehari-hari untuk mengasah pemahaman anda. Anda ingin cakap dalam menggunaknnya, tidak dengan kosakata dalam jumlah banyak tapi seadanya.

14. Maksimum lima, Minimum satu kata dalam sehari:

Kejar target anda belajar paling kurang satu kata sehari dalam sembilan puluh hari. Jangan kurang atau terlupakan satu haripun. Walaupun anda harus melakukan paling kurang lima menit setiap hari, ini tidaklah sulit. Pegangan penting adalah bersikap hati-hati melupakan target anda dan membiarkan hari-hari terlewatkan tanpa mempelajari kata baru.

Batas paling banyak mempelajari kata adalah lima kata. Saat-saat awal, anda mungkin tergoda untuk mempelajari kosakata lebih banyak, tapi tenang saja. Selama tiga bulan berturut-turut, anda mungkin bisa menjadi sabar; itu adalah suatu waktu ketika anda yakin untuk mempelajari kata, cukup satu kata saja setiap hari.

15. Pilih kosa kata yang bisa digunakan langsung:

Ketika anda pertama kali belajar bicara, kata yang anda pelajari adalah yang telah ada; anda mempelajarinya untuk menggunakannya, bukan untuk menghafal atau mengingatnya.

Setiap hari pilih kata yang dipelajari sesuai dengan apa yang anda kerjakan saat itu. Sebagai contoh, anda haus; anda ingin mengetahui kata-kata, "Saya ingin air." Ada tiga kata di prasa itu. Anda bisa melebihkannya maksimum lima kata dalam sehari sambil juga mencari cara mengungkapkan "Beri saya air."

Hari berikutnya, mungkin anda berada di meja dan merasa butuh garam. Hebat! Anda telah mengetahui lima buah kata: "beri, saya (me), ingin, saya (I), air." Gunakan yang telah anda ketahui, dan belajar bagaimana mengucapkan, "Saya ingin garam," dan "Beri saya garam."

Pada hari berikutnya, ingat bahwa anda hanya harus mempelajari satu kata, tapi anda telah mempelajari kata itu dalam hal pengunaannya dengan kata-kata lainnya.

Latih kata-kata dan prasa yang telah anda pelajari pada hari sebelumnya. Jangan sampai melupakannya.

Ingat selalu target dalam pikiran anda setiap kali memilih kata baru; pelajari cara menggunakannya.

16. Kosakata dasar sehari-hari:

Apa yang kadang-kadang disebut dengan "kosakata dapur (kitchen vocabulary)," adalah daftar dua hingga tiga ratus kata yang digunakan untuk delapan puluh hingga sembilan puluh persen dalam percapakan sehari-hari kita, dan termasuk semua istilah para ahli dan profesional yang tidak digunakan semua orang dalam masyarakat.

Jika anda memilih kata-kata dengan cara seperti ini setiap hari (apa saja yang ditemukan), maka pada akhir bulan ke tiga, kosakata anda akan menjadi seperti "kitchen vocabulary" untuk bahasa itu.

17. Maximum 15, Minimum 5 menit dalam sehari:

Dalam satu jam saat mempelajari sesuatu, sembilan puluh persen kosentrasi kita telah penuh pada lima menit pertama. Jika anda ingin menggunakan waktu yang paling efisien dalam kemampuan belajar, cukup lima menit saja belajar bahasa dalam sehari-hari.

Anda bisa mengulangnya dua hingga tiga kali dalam satu hari yang sama jika anda mau. Anda tidak harus melakukan lebih dari satu sesi setiap hari, walaupun anda harus melakukannya paling kurang satu kali dalam lima menit setiap hari.

18. Jangan gunakan buku atau membaca atau mencatat:

Ingat selalu bagaimana cara anda belajar bicara. Anda tidak mulai dengan membaca buku. Anda tidak tahu cara menulis atau membaca, jadi anda tidak menggunakan kemampaun itu untuk belajar bicara. Anda tidak memerlukan itu jika anda ingin cakap dalam menggunakan bahasa baru. Untuk tiga bulan pertama, membaca dan mencatat akan menjadi gangguan dalam belajar untuk cakap.

Jangan catat setiap kata-kata baru yang anda pelajari. Anda harus kosentrasi untuk menyimpannya dalam ingatan anda, bukan di kertas. Ini seperti belajar bagaimana cara kali-kali dan pembagian (pada matematika) sebelum menjadi tergantung pada kalkulator sebagai penolong. Mencatat kata yang anda pelajari, akan mengurangi kekuatan pengetahuan anda untuk menggunakannya dibanding mengenalinya.

Strategi yang bagus adalah tunggu hingga tiga bulan pertama selesai sebelum mencatat dan membaca bahasa baru itu.

Pada waktu itu, anda mungkin menemukan sejumlah kejadian yang menyenangkan dan menghibur, seperti dalam bahasa Inggris ketika anda belajar menulis dan menemukan bahwa apa yang anda pikir dengan "A napple," akan terdengar seperti, "An apple." Semua itu tidak akan mengurangi pencapaian kecakapan dalam tiga bulan pertama itu.

19. Jangan pelajari aturan tata bahasa; rasakan saja:

Ketika anda belajar bicara (pada usia 1-2 tahun), bahwa pengucapan yang benar adalah "Saya makan apel," dan mengucapkan, "apel saya makan" melalui trial dan error (dan atas koreksi orang yang lebih tua dari anda), anda belajar bahwa tidak benar mengucapkan, "apel makan saya." Anda tidak belajar secara formal tentang tata bahasa, tapi anda dikoreksi/ditunjukkan hingga anda mempraktekan-nya.

Sekian tahun kemudian anda belajar aturan tata bahasa secara formal tentang bagaimana menggunakan kata "makan." Sebelum anda belajar tata bahasa, anda tidak tahu secara teori beda pemakaian kata "makan." Dalam metode ini, tujuan kita adalah mengingat apa yang kita rasakan, dan menggunakannya secara positif dalam belajar bahasa lain.

Saat anda belajar setiap satu kata dalam setiap hari, anda harus langsung menggunakannya dalam berbagai contoh kalimat sebanyak yang anda bisa. Sambil melakukannya, secara tidak sadar anda akan mulai belajar tata bahasanya. Seperti yang dicontohkan dibawah, anda melakukan ini atas peran "petunjuk dari orang yang lebih tua dari anda."

Selanjutnya tujuan anda adalah bagaimana bunyi ucapan anda benar. Dimana "bunyi ucapan yang benar" akan menjadikan tata bahasa semakin bagus.

20. Ingat nada bahasa juga mempunyai arti:

Dalam bahasa Eropa (Inggris), prasa, "Where are YOU going?" memiliki arti yang berbeda dengan, "WHERE are you going?" (Saya menggunakan huruf kapital untuk menunjukkan penekanan nada yang tinggi). Dalam bahasa Inggris kita menggunakan nada untuk menunjukkan arti yang berbeda-beda.

Berbeda dalam bahasa Akan (suku di Afrika), kosa kata bisa diganti dengan nada saja. "WO ko," berarti "you go," sedangkan "wo KO," berarti "he goes." Nada dalam bahasa Akan bisa mengganti kosa kata. Apapun bahasa yang ingin anda pelajari dengan metode ini, biasakan peka dengan nada, dan bersiaplah untuk menemukannya dan merasakannya berbeda dengan bahasa ibu anda.

21. Gunakan kosa kata anda yang terbatas dengan banyak cara:

Walaupun tidak akan secara sadar anda mempelajari aturan tata bahasa, coba pahami bagaimana perubahan kata dalam konteks yang berbeda, seperti dalam bahasa Inggris, "go" berubah menjadi "goes" ketika digunakan pada "he."

Tujuan anda adalah menggunakan tata bahasa; pelajari apa yang dirasakan benar; jangan pelajari aturannya.

22. Temukan tiga atau lima informan / guru:

Dalam hari-hari anda, anda akan menemukan banyak orang setiap hari, atau dalam hari-hari tertentu. Mungkin di rumah, sekolah, tempat kerja, atau tempat anda main-main. Seperti anda kenalan dengan mereka dan jadi berteman, tanyakan apakah diantara mereka ada yang mau menjadi guru anda untuk mempelajari bahasa lokal.

Anda akan menemukan bahwa banyak orang yang senang jika diminta, apalagi hal itu tidak akan menyita waktu mereka.

23. Latih juga Informan / Guru:

Ingat bahwa siapapun yang bersedia mengajari anda, sedapat mungkin juga seperti anda derajat atau jabatannya. (tentang kerja rumah atau masakan bisa jadi pilihan yang tepat, jika itu bahasa yang mereka pelajari pertama kali). Mereka akan merasakan kesulitan untuk memperlakukan anda seperti seorang bayi, maka jangan sampai mereka berpikir bahwa mereka juga seperti itu dalam melakukannya.

Anda tidak punya kata-kata untuk disebutkan kepada mereka tentang apa yang anda pikirnkan; anda harus memberi mereka petunjuk yang sangat sederhana betapa anda ingin dibantu.

Katakan kepada informan/guru anda bahwa anda ingin diajarkan satu kata saja dalam sehari.

Anda harus tegaskan soal ini pertama kali pada siapapun yang ingin mengajarkan anda daftar kosakata yang panjang pada hari pertama.

24. Biarkan mereka mengulangi setelah anda ucapkan:

Kunci untul metode ini adalah melatih informan/guru anda untuk mengulang setiap kata yang selesai anda ucapkan. Mereka harus mengulangi setiap kata baru yang anda pelajari. Meminta mereka mengulangnya membutuhkan kedisiplinan.

Ketika anda mempelajari sebuah kata, anda mungkin diminta untuk mengulang kata itu setelah diucapkan informan/guru anda. Disiplinlah bahwa anda harus menghindari itu, latih informan/guru anda untuk selalu mengucapkannya (atau kalimat yang diucapkan) setelah anda mengucapkannya.

Mungkin butuh waktu bagi informan anda untuk mulai mempraktekan aturan dasar yang anda butuhkan.

25. Anda mengulang kata, juga menyenangkan :

Mungkin terdapat sedikit gangguan bagi informan anda mengulang kata setelah anda mengucapkan. Ini mungkin tidak terlalu terasa saat-saat pertama, tapi anda akan tergoda untuk mengucapkan kata setelah informan anda mengulangnya. Jika anda mengulang kata, anda akan merasa nyaman, dan akan ada rasa sudah cukup puas.

Rasa puas ini adalah sebuah rintangan untuk mempelajari kata; hindari itu. Pada dasarnya metode ini memberi manfaat dari rasa tidak nyaman yang anda rasakan ketika tidak harus mengulang pada akhir.

26. Pastikan informan anda menyenangkan secara sosial:

Jangan sampai informan anda menduganya, tapi beri gambaran bahwa kata atau kalimat diulang lagi diucapkannya setelah anda mengucapkannya, selayaknya anda seperti bayi yang sedang diajar oleh orang lebih tua (orang tua, saudara, tetangga, siapaun di sekeliling anda ketika anda belajar bicara).

Ucapan anda sedang dikoreksi, tapi anda tidak ingin informan anda merasa malu mengoreksi anda, dia tidak ingin merasa "kehilangan muka" dengan mengoreksi anda.

Informan/guru anda pelu diberi tahu apakah anda ingin setiap kata atau kalimat diulang lagi setelah anda mengucapkannya. Agar apa yang ada dalam pikiran anda bukan masalah atau kekuatiran bagi mereka.

Ini adalah sebuah metode psikologis dalam mempelajari suatu bahasa, jadi apa yang ada dalam pikiran anda adalah bagian integral dari metode ini.

27. Gunakan tertawaan untuk mendorong anda:

Hal lainnya yang mungkin pertama kali anda temukan sebagai sebuah masalah, tapi bisa membantu anda, yaitu tertawaan. Orang akan tertawa berkali-kali ketika anda mulai bicara dengan bahasa mereka. Selaam ini anda beranggapan bahwa tertawaan itu sebagai tanda sebuah cemoohan, dan anda tidak ingin menjadi objek lelucon mereka . Anda tidak harus berpikiran seperti itu.

Ketika anda masih bayi, orang yang menyayangi anda tertawa karena mereka merasa senang dengan apapun yang anda perbuat/coba lakukan.

Dalam banyak budaya, tertawaan yang anda dengar ketika mencoba bicara adalah karena gembira, bukan cemooh.

28. Anda dapat mengartikan tertawaan sebagai apapun:

Karena anda tidak harus percaya bahwa orang tertawa ketika anda bicara, bicaralah pada diri sendiri (sebagai suatu alat untuk penegasan penghargaan terhadap diri sendiri) bahwa tertawaan yang anda dengar adalah dari seseorang yang menyayangi anda dan dia senang karena anda sedang berusaha untuk belajar.

Pertama kali, diri anda sendiri mungkin tidak percaya ketika anda katakan bahwa tertawaan adalah sebuah dorongan. Tidak masalah; tetap katakan seperti itu; diri anda akan menerimanya setelah diulang-ulang.

29. Ketika anda lupa untuk belajar satu kata dalam satu hari:

Apa yang anda lakukan jika ada satu hari yang terlewatkan tanpa ada belajar satu kata barupun? Metode ini menyebabkan sedikit tekanan emosional. Yaitu kesulitan karena anda sudah dewasa untuk dikoreksi setiap hari, walaupun orang yang membantu anda itu tidak tahu bahwa anda sedang dikoreksi.

Seperti halnya "AA", ingat: "Satu hari pada satu waktu." Anda tidak bisa kembali pada hari kemarin. Sadari bahwa anda hidup pada hari ini, dan anda bisa belajar satu kata, hanya untuk hari ini.

30. Emosional anda adalah bagian dari metode ini:

Sehari dalam kursus normal, emosi anda naik turun. Ketika anda belajar dengan metode ini, anda mungkin hanya sekali-sekali merasa tidak nyaman Ingat bahwa anda harus menyetting situasi sedang dikoreksi terus-menerus; anda mungkin saja menemukan akan ditekan oleh proses. Lupa belajar satu kata dalam satu hari adalah alpa yang tidak disengaja dan menguasai anda dengan sedikit depresi yang merupakan bagian integral dari metode ini.

Ketika anda menemukan bahwa anda telah lupa belajar satu kata kemarin, kemudian anda merasa metode ini terasa/bekerja. Ambil tips memulihkan "Pemabuk Tanpa Nama (Alcoholics Anonymous/AA)": anda tidak bisa kembali dan mengganti hari kemarin, mulai saja jalani hari ini, pelajari kata baru hari ini.

31. Apa yang anda lakukan setelah tiga bulan?

Tiga bulan pertama yang anda set pada diri anda untuk mencoba metode ini akan berlalu lebih cepat dari perkiraan anda. Diakhir proses belajar yang tiga bulan ini , anda akan menjadi cakap, dan anda telah belajar metode ini semampu anda, dan kemampuan untuk meminta bagaimana meningkatkan kosakata anda dengan bahasa baru itu. Bahkan anda bisa menemukan impian anda terdapat dalam bahasa baru itu.

Apa yang anda lakukan setelah tiga bulan itu? bisa saja anda melanjutkannya dengan cara serupa, secara perlahan meningkatkan kosakata anda dalam kerja sehari-hari. Atau mungkin anda bersiap mencoba untuk membaca dan menulis kata-kata yang telah anda ketahui.

Itu sepenuhnya terserah anda

Tuum est.

––»«––

Bila anda menyalin dari situs ini, harap menuliskan nama penulis.
dan kaitkan kembali pada cec.vcn.bc.ca/cmp/

 Mengikuti jejak yang paling tidak bisa bertahan membuat semua sungai dan
beberapa orang menjadi tidak lurus


© Copyright 1967, 1987, 2007 Phil Bartle
Design Web oleh Lourdes Sada
––»«––
Update terakhir: 2010.09.12


 Halaman Dpan