Halaman Utama
 Pengorganisasian




Terjemahan:

'العربية / al-ʿarabīyah
Bahasa Indonesia
বাংলা / Baṅla
Български език
Català
中文 / Zhōngwén
Deutsch
English
Español
Ewe
Filipino/Tagalog
Français
Galego
Ελληνικά / Elliniká
हिन्दी / hindī
Italiano
日本語 / Nihongo
한국어 / Hangugeo
Polszczyzna
Português
Română
Русский
తెలుగు /Telugu
ไทย / Thai
Tiếng Việt
Türkçe
اردو / Urdu

                                        

Halaman lain:

Modul

Peta Situs

Kata kunci

Kontak

Dokumen yg berguna

Link berguna


MEMPERSIAPKAN SEBUAH RENCANA KEGIATAN MASYARAKAT (CAP)

Masyarakat Menentukan Masa Depannya Sendiri

oleh Phil Bartle

diterjemahkan oleh Hanny Purnama Sari Haryono


Makalah pelatihan

Memutuskan apa yang diinginkan, mengobservasi berbagai kemungkinan, dan mengenali langkah-langkah yang dibutuhkan untuk mencapainya-semuanya adalah landasan dari perencanaan

Dalam melatih dan mendorong masyarakat dan pelaksananya untuk menjadi lebih kuat (lebih bergantung pada diri sendiri) Anda harus mengesankan kepada mereka pentingnya manajemen dan perencanaan

Dalam merencanakan, sangat penting di awal untuk memiliki sebuah visi "Kemana Anda Ingin Pergi" Untuk mengilustrasikan hal tersebut, seringkali kita mengutip Lewis Carroll, penulis Alice in Wonderland "Bila kamu tidak tahu kemana kamu akan pergi, maka semua jalan akan sama"

Sangat penting bahwa masyarakat memiliki visi yang sama. Tugas Andalah untuk memastikannya

Inti dari Perencanaan Manajemen (lihat: Empat) diringkas ke dalam empat pertanyaan;
  1. Apa yang kita inginkan?
  2. Apa yang kita miliki?
  3. Bagaimana menggunakan apa yang kita miliki untuk mendapatkan apa yang kita inginkan?
  4. Apa yang Akan terjadi bila kita melakukannya?
Penilaian masyarakat harus dapat menjawab pertanyaan kedua

Untuk menjawab pertanyaan ketiga dan keempat masyarakat harus mempersiapkan sebuah rencana kegiatan (CAP).

Ini dapat menjadi rencana satu tahun, rencana lima tahun, atau periode waktu lainnya, tergantung dari panjangnya perencanaan distrik

Rencana kegiatan harus mengindikasikan:
  1. Kondisi masyarakat saat ini
  2. Bagaimana bentuk masyarakat tersebut pada akhir periode
  3. Bagaimana caranya untuk dapat berubah dari nomor satu ke nomor dua
Bisa dibuat referensi ke proyek-proyek perencanaan masyarakat mana pun semuanya digambarkan berikut ini.

rencana kegiatan harus disusun oleh komite pelaksana, berdasarkan tanggapan masyarakat dari presentasi penilaian. Susunan rencana kegiatan pun perlu dipresentasikan kepada masyarakat untuk perbaikan dan persetujuan.

Sekali lagi, Anda sebagai penggerak, tidak boleh mempresentasikannya, tapi hanya memfasilitasi agar pelaksana dapat melakukannya. Presentasi tersebut harus diterima oleh seluruh anggota masyarakat

––»«––

Komite Pelaksana Masyarakat Merencanakan sebuah Proyek


Komite Pelaksana Masyarakat Merencanakan sebuah Proyek

© Copyright 1967, 1987, 2007 Phil Bartle
Design Web oleh Lourdes Sada
––»«––
Update terakhir: 2011.02.03

 Halaman utama

 Pengorganisasian