Terjemahan:
|
Tautan ke kata - kata yang dimulai dengan
Kata kunci halaman yang dimulai dengan huruf R
diterjemahkan Mutiara Rizky Bonnety, oleh Arny Wahyuni, Hanny Purnama Sari Wishnuardi; Fulva, Bessie Utomo Lucas, Sekar Ayu Rarastri
REHABILITASI BERDASARKAN MASYARAKAT (RBM)
Rehabilitasi di sini berarti rehabilitasi fisik (biologis), emosi, atau mental, atau pemulihan kemampuan (dari orang-orang yang memiliki keterbatasan dalam hal fisik, emosi atau mental).
Rehabilitasi yang berdasar pada masyarakat berarti pembuatan keputusan dan tanggung jawab untuk pemulihan individu dengan berbagai keterbatasan terletak pada masyarakat, dan tidak berasal dari luar masyarakat.
RENCANA KERJA
Rencana kerja adalah dokumen yang terdiri dari deskripsi bagaimana sebuah proyek akan diimplementasikan, daftar nama pihak-pihak yang bersangkutan dan tanggung jawab mereka, serta segala tugas yang harus dilakukan lengkap dengan urutan dan waktu pelaksanaannya.
(Rencana Kerja tidaklah sama dengan Rencana Aksi atau
CAP).
RENTAN
"Rentan" pada umumnya berarti "tidak terlindung" atau "terekspos", maksudnya adalah seseorang atau sesuatu yang lemah dan tidak bisa menjaga dirinya sendiri.
Dalam bakti humaniter, istilah rentan sering kali digunakan untuk merujuk kumpulan anak-anak, penyandang cacat (fisik dan mental) dan juga perempuan. Bakti humaniter, dengan
amal sebagai metode pertolongan, sering kali mengidentifikasi orang-orang yang rentan sebagai pihak penerima pertolongan yang harus diutamakan.
Namun, dalam bakti
pembangunan sebaliknya, kita harus menahan diri untuk memberi sesuatu tanpa timbak balik, karena hal tersebut akan melemahkan si penerima bantuan.
──»«──
Apabila Anda menemukan sebuah kata yang berkaitan dengan pemberdayaan kelompok masyarakat, dan kata tersebut perlu didiskusikan,
silahkan hubungi kami.
Bila anda menyalin dari situs ini, harap menuliskan nama penulis. dan kaitkan kembali pada
www.cec.vcn.bc.ca
Situs ini dibuat oleh vancouver community network
(VCN)
© Copyright 1967, 1987, 2007 Phil Bartle Design Web oleh Lourdes Sada
––»«––Update terakhir:
2015.10.09
|